PURWOSARI-Sabtu tanggal 10 Oktober Bantuan Sosial Beras (BSB) Tahap III Tahun 2020 dari Kementerian Sosial hari disalurkan sebanyak 1.860 Keluarga Penerima Manfaat – Program Keluarga Harapan (KPM-PKH)  untuk 12 Desa di Kecamatan Purwosari dengan rincian sebagai berikut :

  • Desa Pelem 160 KPM
  • Desa Ngrejeng 134 KPM
  • Desa Tlatah 124 KPM
  • Desa Kaliombo 378 KPM
  • Desa Tinumpuk 69 KPM
  • Desa Punggur 50 KPM
  • Desa Sedahkidul 91 KPM
  • Desa Pojok 61 KPM
  • Desa Purwosari 142 KPM
  • Desa Gapluk 162 KPM
  • Desa Kuniran 375 KPM
  • Desa Donan  114 KPM

Penyaluran tahap III ini adalah penyaluran terakhir Karena penyaluran BSB hanya untuk 3 tahap, untuk tahap I dan II sudah disalurkan bulan Oktober sebanyak 3.720 KPM-PKH dengan jumlah penerimaan beras 15 Kg/KPM

Untuk pendistribusian ke masing-masing ketua kelompok PKH dilakukan oleh Pendamping PKH Dinas Sosial Kabupaten Bojonegoro dengan didampingi oleh Kasi Kesejahteraan Masyarakat Kecamatan Purwosari beserta staf


By Admin
Dibuat tanggal 11-10-2020
389 Dilihat